Polwan Polres Gunung Mas Kawal Distribusi Makan Bergizi dan Gencarkan Imbauan Kamtibmas Jelang Tahun Baru
Jajaran Polwan Polres Gunung Mas melakukan pengawalan distribusi Makan Bergizi Gratis (MBG) ke sekolah dan Posyandu di Kuala Kurun, sekaligus memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat menjelang pergantian tahun. Selasa (30/12/2025).
KUALA KURUN – Kepolisian Resor (Polres) Gunung Mas terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program kesehatan nasional sekaligus menjaga stabilitas keamanan menjelang pergantian tahun. Jajaran Polisi Wanita (Polwan) Polres Gumas melaksanakan patroli simpatik dengan fokus pengawalan distribusi Makan Bergizi Gratis (MBG) serta penyampaian imbauan kamtibmas, Selasa (30/12/2025) pagi.
Kegiatan yang dimulai dengan melakukan pemantauan di dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) guna memastikan kebersihan, kualitas menu, dan kesiapan makanan sebelum didistribusikan.
Selanjutnya, Polwan Polres Gunng Mas melakukan pengawalan pendistribusian MBG ke sejumlah titik penerima, yakni TK Pembina Kuala Kurun, MTs Nurul Yaqin, serta Posyandu Kemala. Pengawalan ini dilakukan untuk memastikan makanan bergizi bagi pelajar dan balita tiba tepat waktu dan dalam kondisi layak konsumsi.
Selain mendukung program kesehatan, patroli simpatik tersebut juga menyasar para pedagang kembang api di wilayah Kota Kuala Kurun. Petugas memberikan edukasi terkait aturan penjualan serta larangan penggunaan petasan berbahaya guna mencegah potensi gangguan keamanan dan keselamatan menjelang malam pergantian tahun 2026.
Kapolres Gunung Mas AKBP Heru Eko Wibowo, melalui Bripka Milayeni, menyampaikan bahwa kehadiran Polwan di lapangan merupakan wujud pelayanan Polri yang humanis dan multifungsi.
“Kami memastikan dua hal utama, yakni kelancaran program pemenuhan gizi bagi anak-anak serta keamanan masyarakat menjelang Tahun Baru. Pengawalan distribusi MBG merupakan bentuk dukungan kami terhadap generasi sehat, sementara edukasi kepada pedagang kembang api bertujuan agar perayaan malam tahun baru berlangsung aman dan tertib,” ujar Bripka Milayeni.
Ia juga mengimbau masyarakat agar merayakan pergantian tahun secara bijak serta mematuhi ketentuan yang berlaku demi menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.
Seluruh rangkaian kegiatan patroli simpatik berjalan aman dan lancar. Kehadiran para Srikandi Polres Gunung Mas mendapat respons positif dari pihak sekolah, petugas Posyandu, dan masyarakat yang merasa terayomi oleh kehadiran polisi yang humanis dan responsif. (Red)
