Polsek Rungan Pantau Tanaman Jagung Warga di Desa Tumbang Langgah

Pastikan Pertumbuhan Jagung Hibrida Tumbang Langgah Maksimal

Kapolsek Rungan Ipda Muhamad Helmi Hakim, bersama personel Polsek Rungan dan perangkat desa saat melakukan pengecekan tanaman jagung hibrida milik kelompok tani di Desa Tumbang Langgah, Kecamatan Rungan Barat, Selasa (13/01/2026).

KUALA KURUN – Kepolisian Sektor (Polsek) Rungan, Polres Gunung Mas, melakukan pengecekan tanaman jagung hibrida milik masyarakat di Desa Tumbang Langgah, Kecamatan Rungan Barat, Selasa (13/01/2026) pagi. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap program swasembada pangan nasional, khususnya di sektor jagung.

Pengecekan dipimpin langsung oleh Kapolsek Rungan, Ipda Muhamad Helmi Hakim, bersama sejumlah personel Polsek Rungan. Kehadiran aparat kepolisian di lokasi turut didampingi oleh Kepala Desa Tumbang Langgah, perangkat desa, serta Ketua Kelompok Tani setempat.

Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Rungan meninjau langsung kondisi pertumbuhan jagung hibrida yang sedang dibudidayakan warga. Selain memastikan tanaman tumbuh dengan baik, pengecekan juga bertujuan untuk melihat secara langsung situasi keamanan di area pertanian agar aktivitas petani dapat berjalan tanpa gangguan.

Baca Juga  Polsek Manuhing Dampingi Petani Kelola Hasil Panen Jagung di Bangun Sari

Kapolres Gunung Mas, AKBP Heru Eko Wibowo, melalui Kapolsek Rungan Ipda Muhamad Helmi Hakim, menyampaikan bahwa Polri berupaya mendukung ketahanan pangan dengan cara sederhana, yakni memastikan lingkungan pertanian tetap aman dan kondusif.

“Kami melakukan pemantauan sekaligus berdialog dengan petani untuk mengetahui kondisi di lapangan. Harapannya, kegiatan pertanian dapat berjalan lancar dan hasil panen ke depan bisa maksimal,” ujar Ipda Helmi.

Baca Juga  Polsek Manuhing Dampingi Petani Kelola Hasil Panen Jagung di Bangun Sari

Selain pemantauan fisik tanaman, personel kepolisian juga mendengarkan masukan dari petani terkait kendala yang dihadapi selama proses budidaya. Dialog ini menjadi sarana komunikasi agar aparat kepolisian memahami kebutuhan masyarakat desa, khususnya di sektor pertanian.

Ketua Kelompok Tani Desa Tumbang Langgah menyambut baik kegiatan tersebut dan menilai kehadiran Polsek Rungan memberikan rasa aman serta perhatian terhadap aktivitas pertanian warga. (Red)